Program Diniyyah

Program Diniyyah atau pelajaran diniyyah adalah program penunjang yang dirancang khusus guna mewujudkan visi dan misi PPTQ Al Madinah Ngemplak Boyolali.

Pelajaran Diniyyah Khusus

Adalah program pembelajaran mata pelajaran yang menjadi prioritas utama, yang meliputi 4 mata pelajaran yaitu Aqidah, Tajwid, Bahasa Arab atau Ilmu Bahasa Arab, program ini masuk dalam jam KBM reguler pesantren.

  1. Fadhlul Islam
  2. Al Qawaidul Arba'
  3. Makna Kalimat Tauhid
  4. Makna Thaghut
  5. Sittatu Mawadhi' Minash Shirah
  6. Al Ushulus Sittah
  7. Tsalatsatul Ushul
  8. Kitab At Tauhid
  9. Kasyfusy Syubhat
  10. Al Aqidah Wasithiyyah
  1. Tuhfathul Athfaal
  2. Muqaddimah Al Jazariyyah
  3. Tajwid Muyassar
  1. Al Arabiyyah baina Yadaik 1
  2. Al Arabiyyah baina Yadaik 2
  1. Al Madkhal Ilaa Ilmin Nahwi wash Sharfi wal Imla'
  2. Bidayatul Mubtadi Fi Ilmi Sharf
  3. Bidayatul Mubtadi Fi Ilmi Imla'
  4. Bidayatul Mubtadi Fi Ilmi Nahwu

Bahasa Arab Aktif Metode Mubasyarah

Adalah program pelajaran Bahasa Arab dengan metode khusus yang dikenal sangat efektif untuk belajar bahasa kedua, metode ini sangat menghindari penerjemahan dalam pengajaran bahasa, karena metode ini fokus pada hal yang akan mewujudkan interaksi langsung dengan bahasa yang dipelajari.

  • Menggunakan muqarrar yang memenuhi 2 unsur dan 4 ketrampilan bahasa
  • Diajarkan oleh guru yang telah memiliki sertifikat “Pengajar Bahasa Arab Lighairin Nathiqiina Bihaa” dari “Learn Arabic Academy, Islamic University of Madinah”.

Pelajaran Diniyyah Umum

Adalah program pembelajaran mata pelajaran tambahan, yang meliputi mata pelajaran yaitu Tafsir, Hadits, Akhlak, dan Fiqih, program ini dilaksanakan antara ba'da maghrib dan isya'.

Al Mukhtashar Fii Tafsiril Qur'anil Karim

Jawami'ul Akhbar

At Tibyan Fii Adaab Hamalatil Qur'an & Mukhtashar Akhlak Hamalatil Qur'an

Matan Abi Syuja'

Daurah Fiqih Ibadah & Praktik

Adalah program kajian sistematis yang membahas tema yang berkaitan dengan fiqih shalat, puasa, zakat, dan haji serta umrah, disertai dengan praktik dan penilaian setiap selesai kajian, diharapkan dengan program ini santri paham secara teori dan praktik ibadah-ibadah yang menjadi rukun dalam agama Islam.

  1. Fiqih Wudhu & Shalat – Teori & Praktik
  2. Fiqih Puasa – Teori & Praktik
  3. Fiqih Zakat – Teori & Praktik
  4. Fiqih Haji & Umrah – Teori & Praktik

Hafalan Matan Ilmiyyah Bersanad

Adalah program menghafal beberapa matan ilmiyyah diberbagai bidang (aqidah, hadits, tajwid, doa-doa) bersambung sanadnya sampai kepada penulis matan yang dihafal, yang bertujuan untuk mengikat dan mengokohkan pondasi ilmu yang telah dipelajari sehingga akan lebih mudah naik ke tingkatan ilmu diatasnya.

  1. Al Adzkar wal Adab
  2. Tuhfathul Athfaal
  3. Jazariyyah
  4. Al Arba’un An Nawawiyyah
  5. Al Qawaidul Arba’
  6. Tsalatsatul Ushul
Scroll to Top